Kisah lama masih berlanjut...
Museum Kereta Api Ambarawa |
Melanjutkan kisah perjalanan di kota kecil yang bersejarah, AMBARAWA.
Kali ini perjalanan berlanjut ke sebuah museum bernama
"INDONESIA RAILWAY MUSEUM"
atau yang kita kenal dengan
MUSEUM KERETA INDONESIA
Ini bisa jadi salah satu tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi saat kita berada di Ambarawa.
Untuk masuk ke museum ini, kita harus membayar tiket masuk wisata...
Museum Kereta Api Indonesia |
Dengan harga tiket wisata tersebut... banyak sekali yang bisa pengetahuan yang bisa kita peroleh.
Yang pasti di museum ini terdapat banyak sekali jenis kereta api.
Ada juga kisah sejarah dari tahun ke tahun mengenai kereta api yang ada di Indonesia.
Indonesia Railway Station |
Cuplikan sejarah, diambil dari artikel dinding kereta di museum.
Menurut sejarah... Pembangunan dan pengembangan Museum Kereta Api Indonesia tahap 1 dimulai pada
23 Oktober 2011 dengan perbaikan fisik seperti perbaikan tender air, area dipo dan pemasangan batu candi untuk pedestrian.
Sedangkan pembangunan tahap 2 dimulai pada pertengahan tahun 2014 hingga 2015.
Pada proses pembangunan tahap kedua, museum memiliki wajah baru. Penampilan baru itu terlihat setidaknya dari perubahan tata letak koleksi dan pemberian kanopi untuk koleksi lokomotif uap, kereta dan gerbong bersejarah. Sedangkan untuk bangunan Stasiun Ambarawa, fungsinya dikembalikan ke fungsi awal dengan nuansa tempo doeloe. Museum kereta api Indonesia Ambarawa merupakan museum kereta api terbesar di Asia Tenggara.
Karena wisata kali ini didampingi sama temannya Asuk yang memang orang Ambarawa... jadi Me sempat mendengarkan sedikit penjelasan untuk perbedaan kereta-kereta yang ada dan informasi seputar museum.
Indonesia Railway Station |
My Little Angle bareng sama ii di MUSEUM KERETA API INDONESIA - AMBARAWA
My Little Angel bareng I - Po
Tetap gaya donk...
Bye-bye Museum Kereta Api Ambarawa...
Perjalanan masih berlanjut di Ambarawa...
- I LOVE AMBARAWA -
0 komentar:
Post a Comment